#FYI: Pengertian Software pada Komputer Beserta Contohnya

#FYI: Pengertian Software pada Komputer Beserta Contohnya

Pengertian perangkat lunak atau software adalah kumpulan instruksi yang memungkinkan pengguna untuk berinteraksi dengan komputer, hardware, atau untuk menjalankan tugas. Tanpa perangkat lunak, komputer tidak akan begitu berguna. Contohnya, tanpa software internet browser kamu tidak bisa menjelajah di internet atau membaca halaman ini. Tanpa sebuah sistem operasi, internet browser tidak akan bisa dijalankan dalam komputer. 

Macam - Macam Software

Ada empat tipe perangkat lunak utama yang ada pada komputer, berikut daftar tipe-tipe perangkat lunak.

  1. System Software

Definisi system software (perangkat lunak sistem) adalah sejenis program komputer yang dirancang untuk menjalankan hardware pada komputer dan program aplikasi. System software mengkoordinasi atau mengatur aktivitas dan fungsi hardware dan software. Sebagai tambahan, system software juga dapat mengontrol pengoperasian hardware komputer beserta menyediakan tempat atau platform bagi tipe software yang lain agar dapat bekerja didalamnya. Contoh sistem perangkat lunakyang paling dikenal adalah operating system (OS), yang dapat mengelola semua program lain dalam komputer.

  1. Application software

Pengertian application software (perangkat lunak aplikasi) adalah paket perangkat lunak komputer yang dapat menjalankan fungsi tertentu untuk pengguna atau aplikasi lain. Sebuah aplikasi bisa terbentuk secara mandiri atau sekumpulan program. Program adalah serangkaian operasi yang menjalankan aplikasi bagi pengguna. Aplikasi menggunakan OS komputer dan program pendukung lainnya, biasanya system software untuk menjalankan fungsinya. 

  1. Programming software

Programming software(perangkat lunak pemrograman) adalah sekumpulan alat untuk membantu developer dalam menulis sebuah program. Alat-alat ini beragam seperti compiler, linker, debugger, interpreters dan text editor.

  1. Malware

Malware atau sering dikenal dengan malicious software adalah sebuah perangkat lunak yang dibuat dengan tujuan untuk merusak komputer dan/atau mengganggu perangkat lunak yang lain

Contoh malware:

  • Spyware

  • Virus komputer

  • Trojan horse

  • Worm

  • Adware

Software dapat dibeli atau didapatkan dengan berbagai cara:

  • Freeware perangkat lunak dapat diunduh dan digunakan secara gratis penuh selama tidak mengubah atau memodifikasi perangkat lunak tersebut.

  • Shareware atau trial software adalah perangkat lunak yang dapat digunakan dalam jangka waktu tertentu untuk mencobanya sebelum memutuskan untuk dibeli. Setelah waktu trial habis, kamu akan diminta memasukkan kode registrasi agar bisa menggunakannya kembali.

  • Liteware adalah perangkat lunak dengan fitur terbatas dan untuk mendapatkan fitur lengkapnya harus membelinya.

  • Public domain software adalah perangkat lunak yang bisa diunduh atau digunakan gratis tanpa pembatasan

  • Open source software adalah perangkat lunak dengan source code yang bisa dilihat atau dimodifikasi oleh siapapun.

Source code adalah bagian dari perangkat lunak yang sebagian besar pengguna komputer tidak dapat melihatnya. Source code dapat dimanipulasi oleh programmer untuk mengubah cara kerja sebuah perangkat lunak, program, atau aplikasi. 

  • Proprietary Software adalah perangkat lunak yang tetap kepemilikannya dipegang oleh individu / perusahaan (umumnya yang mengembangkannya) dan digunakan oleh pengguna akhir atau organisasi dengan kondisi yang sudah ditentukan sebelumnya dan source code-nya dirahasiakan.

Contoh Software

Berikut daftar macam-macam perangkat lunak yang sering terpasang dalam komputer beserta program yang terkait.  

  • Anti Virus perangkat lunak yang berguna untuk melindungi komputer dari virus atau malware. Contoh antivirus seperti Smadav, Norton, Malwarebytes, McAfee

  • Program musik / audio merupakan perangkat lunak yang memungkinkan kamu untuk mendengarkan, membuat, atau memodifikasi sebuah musik. Contoh program musik / audio seperti iTunes, WinAmp, Audacity, VLC, dan Windows Media Player.

  • Program komunikasi adalah perangkat lunak yang bisa bertukar informasi dengan saling mengirimkan data antara dua atau lebih sebagai media komunikasi dari perangkat atau pengguna. Contoh program komunikasi adalah Discord, Skype, Slack.

  • Program Email adalah program yang berfungsi untuk mengelola dan mengirimkan pesan atau surat antara pengguna secara elektronik. Contoh program email adalah Thunderbird, Outlook, DreamMail.

  • Program editing video adalah perangkat lunak yang berguna untuk membuat, menyunting sebuah video. Beberapa contoh program ini adalah Adobe Premiere, CyberLink PowerDirector, Wondershare Filmora, Corel VideoStudio Ultimate.

  • Device Driver adalah kumpulan file yang berfungsi agar hardware pada komputer berfungsi sebagaimana mestinya. Contoh driver adalah Modem Driver, Audio Driver, Graphic Card Driver.

  • Operating System adalah perangkat lunak yang terpasang dalam drive komputer yang berfungsi untuk menjalankan hardware komputer bersama program software. Contoh OS adalah Windows, Linux, dan MacOs.

  • Program Graphic atau photo adalah aplikasi perangkat lunak yang berfungsi untuk menggambar, menyunting, dan memodifikasi sebuah gambar atau file graphic. Contoh program ini adalah Adobe Photoshop, CorelDraw, Inkscape, Paint.

  • Program Presentasi adalah perangkat lunak komputer yang digunakan untuk menampilkan informasi, umumnya berupa dalam bentuk tampilan slide. Contoh program presentasi adalah Microsoft Powerpoint, WPS Office, Google Slides, Keynote, Visme.

  • Bahasa pemrograman adalah kosa kata dan sekumpulan aturan tata bahasa yang berguna untuk membangun sebuah program perangkat lunak, script, atau kumpulan instruksi untuk dijalankan oleh komputer.

  • Program spreadsheet adalah perangkat lunak pengolah data dan angka. Contoh perangkat lunak ini ialah Google Sheet, Microsoft Excel, Lotus Symphony.

  • Program pengolah kata adalah perangkat lunak untuk membuat, menyimpan, dan mencetak dokumen. Beberapa contoh untuk program ini adalah Microsoft Word, Google Docs, WPS Office, FocusWriter.

  • Program utilitas adalah perangkat lunak komputer yang berguna untuk menganalisa, mengkonfigurasi, memantau, dan membantu mempertahankan komputer agar berjalan normal. Contoh program ini adalah Disk Cleanup, DirectX, Registry Cleaner.

Kamu mungkin menyukainya